TEKNOLOGI TEPAT GUNA BERBASIS OTOMATIS : MEMBUAT LAMPU OTOMATIS

 

TEKNOLOGI TEPAT GUNA BERBASIS OTOMATIS : MEMBUAT LAMPU OTOMATIS

A.  Observasi dan Eksplorasi Lampu Otomatis

Cahaya merupakan salah satu kebutuhan manusia yang digunakan untuk memberikan penerangan dalam melakukan aktivitas sehari-hari. Pada jaman dulu cahaya yang berasal dari sinar matahari dapat memberikan penerangan di siang hari sedangkan untuk malam hari penerangan dapat dihasilkan dari cahaya api. Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi maka cahaya dapat juga dihasilkan dari Lampu.

 

1.    Observasi tentang Karakteristik Jenis Lampu dan Fungsinya

Lampu merupakan salah satu penemuan manusia yang memiliki peranan penting dalam kehidupan sehari-hari. Lampu dapat memberikan cahaya penerangan yang dibutuhkan manusia dalam melakukan berbagai aktifitas terutama pada saat tidak ada sinar matahari atau malam hari. Seiring dengan kemajuan teknologi, saat ini lampu mempunyai berbagai jenis sesuai dengan fungsinya. Dalam pengoperasiannya lampu juga dapat dikombinasikan dengan sensor yang memudahkan manusia dalam menghidupkan dan mematikan lampu secara otomatis. Lampu memiliki karakteristik, kegunaan dan manfaat yang berbeda-beda.

a.    Lampu bohlam atau lampu pijar

Lampu bohlam atau lampu pijar adalah jenis lampu yang menggunakan filamen sebagai sumber cahaya. Filamen ini dipanaskan oleh arus listrik hingga memancarkan cahaya. Lampu pijar terdiri dari filamen dan kaca. Kaca pada lampu pijar berfungsi untuk mencegah udara masuk ke dalam hingga mengenai filamen. Jika filamen dimasuki udara, maka akan rusak dan lampu tidak berfungsi sehingga tidak mengeluarkan cahaya. Lampu ini tersedia di pasaran dalam berbagai bentuk dan tegangan voltase yang bervariasi.


                                                     Gambar 1.1. Lampu Bohlam atau Lampu Pijar


         b. Lampu neon

Lampu neon adalah jenis lampu yang menggunakan gas neon sebagai sumber cahaya. Gas neon dalam lampu jika dialiri arus Listrik akan menyala sehingga menghasilkan cahaya. Pada gas neon murni, warna cahaya yang dihasilkan adalah kemerah-merahan. Lampu neon dikenal memiliki cahaya yang sangat silau dan mampu menghasilkan beragam warna. Lampu neon pada umumnya digunakan sebagai lampu hias.

                                                      

Gambar 1.2. Lampu Neon


c. Lampu Fluorescent

Lampu fluorescent adalah lampu pelepasan gas uap merkuri bertekanan rendah yang menggunakan fluoresensi untuk menghasilkan cahaya. Arus listrik dalam gas membangkitkan uap merkuri, untuk menghasilkan ultraviolet dan membuat lapisan fosfor dalam lampu bersinar.

Gambar 1.3. Lampu Fluorescent



d.  Lampu halogen

Lampu halogen merupakan sebuah lampu pijar dengan filamen wolfram yang disegel di dalam sampul transparan yang diisi gas lembam dengan sedikit unsur halogen seperti iodin atau bromin. Sesuai dengan namanya, bahan dasar gas halogen membuat tingkat efisiensi serta masa pakainya meningkat drastis. Cahaya dari lampu Halogen juga sangatlah terang dan sangat efektif dalam menerangi ruangan, taman, kolam ikan dan lain sebagainnya.

Gambar 1.4. Lampu Halogen


e.    Lampu LED

Lampu LED (Light Emiting Diode) adalah jenis lampu penerangan yang menggunakan teknologi dioda semikonduktor untuk menghasilkan cahaya. Lampu LED dikenal menghasilkan cahaya hingga 90% lebih efisien dan terang jika dibandingkan dengan bola lampu pijar.




Gambar 1.5. Lampu LED


f.    Lampu sodium High-Intensity Discharge (HID)

Lampu sodium High-Intensity Discharge (HID) mampu menghasilkan cahaya dengan memanaskan gas dalam tabung kuarsa atau kaca yang terisi logam khusus dan gas didalamnya. Saat lampu ini dipakai, diperlukan filter yang berfungsi sebagai penyaring karena lampu ini memancarkan radiasi UV yang cukup besar. Lampu HID memiliki pancaran cahaya yang sangat terang dan berintensitas tinggi. Ketahanan dayanya bahkan dapat mencapai hingga 20.000 jam. Lampu HID sering digunakan untuk penerangan jalan, stadion atauaera parkir.



Gambar 1.6. Lampu sodium High-Intensity Discharge (HID)


g.    Lampu ultraviolet

Lampu ultraviolet adalah lampu yang menghasilkan sinar ultra violet yang dapat digunakan untuk berbagai bidang, seperti laboratorium dan rumah sakit.

.

Gambar 1.7. Lampu Ultraviolet

Tugas 1.1. Individu

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar !

1)   Bagaimana cara kerja lampu bohlam atau lampu pijar ?

2)   Apakah fungsi filter pada pemakaian Lampu sodium High-Intensity Discharge (HID) ?

3)   Bagaimanakah cara kerja lampu fluorescent ?

4)   Mengapa lampu LED lebih hemat dan lebih terang dari lampu pijar?

5)   Jelaskan fungsi lampu ultraviolet!   




Komentar